"Produk unggulan pertanian kita dipasarkan secara online dan sudah penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) dengan 130 toko medern".
Merdeka.com, Tabanan - Ternyata pemanfaatan internet sekarang ini sudah merambah ke mana – mana, salah satunya untuk membantu para petani menjual hasil panen secara online. Kabupaten Tabanan,Bali bekerja sama dengan 130 toko modern untuk memasarkan sebuah produk unggulan secara online.
"Produk unggulan pertanian kita dipasarkan secara online dan sudah penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) dengan 130 toko medern, 30 persen hasil penjualan dari Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) produk kita," kata Bupati Tabanan Ni Putu Eka Wiryastuti.
Selain itu, kata Bupati Eka pihaknya berencana akan membangun rumah makan desa di Tanah Lot.
"Kedepan kita akan bangun rumah makan desa, kita semua kumpul di sini untuk kuliner dengan cita rasa bintang lima," kata dia.
Sebelumnya, pada tanggal 20 sampai 22 April 2018 wisatawan yang berkunjung ke Tanah Lot disuguhi berbagai macam cita rasa kopi khas Tabanan Bali, berbagai macam kopi di pamerkan pada event Tanah Lot Art & Culture Weekend Event dari mulai kopi Robusta Pupuan, Celepuk Jatiluwih, Widya Parta Belatungan, Tugusari Pajahan, Kopies Kediri, Sri Sedana sampai Kopi Leak Munduk Temu.
"Di Tanah Lot yang tahun ini sedang membuat starbucks kopi cara Tabanan nanti ada festival kopi, kopi kita keren-keren dan macam-macam inovasi kulinernya," kata dia.
Kopi-kopi tersebut, kata Bupati Eka merupakan hasil binaan dari Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) yang bekerjasama dengan Perusahaan Daerah Dharma Santhika untuk segi Packaging dan pemasarannya.
Bupati Eka mengatakan, Tabanan memiliki tanah yang subur dan sebagian wilayah sangat cocok untuk ditanam pohon kopi, sehingga setiap tahun nya Tabanan banyak menghasilkan biji kopi berkualitas.
"Saya sangat konsen dengan produk-produk dari BUMDes, dan salah satu produk unggulan Tabanan ini adalah kopi, di festival ini saja terdapat 8 BUMDes dengan membawa produk kopi khas desa nya masing-masing," kata Bupati Eka.
Bupati Eka juga berharap dengan di pamerkannya berbagai macam produk kopi khas Tabanan tersebut kedepannya bisa lebih dikenal baik di tingkat Nasional maupun Internasional.
"Tanah Lot ini merupakan tempat wisata yang sudah dikenal oleh Dunia, setiap hari nya ribuan wisatawan mengunjungi Tanah Lot, dan ini adalah moment terbaik untuk memperkenalkan produk kita baik itu dari BUMDes maupun Perusda," katanya.